NasionalNewsNTB

Kedekatan Polri Dengan Masyarakat, Bhabinkamtibmas Desa Tegal Maja hadir STQH

×

Kedekatan Polri Dengan Masyarakat, Bhabinkamtibmas Desa Tegal Maja hadir STQH

Share this article

Lombok Utara, Polda NTB- Bhabinkamtibmas Desa Tegal Maja hadir dalam rangkaian seleksi Tilawatil Qur’an Hadist (STQH) Desa Tegal Maja Kecamatan. Tanjung bertempat di Halaman Masjid Nurul Hidayah Dusun Leong Tengah, Desa. Tegal Maja, Kecamatan. Tanjung, Sabtu (28/01/23)

Kapolres Lombok Utara AKBP I Wayan Sudarmanta SIK MH melalui Kapolsek Tanjung Akp W.b Cahyono Sh, saat dikonfirmasi awak media di ruang kerjanya membenarkan bahwa pihaknya hadir dalam acara seleksi Tilawatil Qur’an Hadist (STQH) Desa Tegal Maja, guna menjalin silaturahmi dan masyarakat merasakan kehadiran kepolisian di tengah-tengah mereka.

Lebih lanjut Mantan Kapolsek Gangga ini menjelaskan, dalam kesempatan itu Bhabinkamtibmas Desa Tegal Maja juga menyempatkan untuk memberikan pesan-pesan kamtibmas kepada tokoh masyarakat, tokoh pemuda maupun warga masyarakat yang hadir agar supaya tetap menjalin komunikasi dengan Polri untuk menciptakan situasi dan kondisi kamtibmas yang kondusif aman di wilayah Desa binaan.

Kegiatan pembukaan perlombaan STQ ini berjalan aman, lancar, upaya kedekatan Polri dengan masyarakat dan tokoh agama, dapat menujang tranformasi Polri dalam meningkatkan kepercayaan publik ( trus building) terhadap Polri. tutupnya

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *