Binkam  

“Jumat Berkah” Didampingi Para Tuan Guru Kapolres Lotim Santuni Anak Yatim

postntb.com – Bertempat di Masjid Darul Amin Masbagik Timur Kecamatan Masbagik Kabupaten Lombok Timur, Kapolres Lotim AKBP Tunggul Sinatrio, S.I.K, M.H bersama dengan PJU Polres Lotim, anggota dan Tokoh agama melaksanakan Sholat Jum’at keliling, Jum’at (23/10/20)

Waka Polres Lotim Kompol Kiki Firmansyah, S.I.K,  Kasat Lantas AKP I Putu Gde Caka Pratyaksa Ratsuko, S.I.K, Kapolsek Masbagik AKP Zainuddin Basri, Kasat Intelkam IPTU Larep, Kasat Binmas AKP Muhajirin, Perwira dan Anggota Polres Lotim.

Dalam kegiatan tersebut, Kapolres juga didampingi oleh Tokoh Agama dan Tokoh masyarakat, yaitu diantaranya:

Ikut dalam rombongan jum’at keliling Kapolres Lotim, yaitu:

Ustadz Muliadi, S.E, S.Pd, M.Ap (Ketua DMI Kec. Sukamulia), Ustadz Mashun, S.Pd (Toga Labuhan Haji) Ustadz L. Lukman H (Toma Labuhan Haji), Ustadz H. Samiin Hadi, Lc, MA (Toga Kec. Wanasaba),Ustadz H. Habiburrahman, Lc, Ustadz H. Muhsin (Toga Desa Pijot Kec. Keruak), Ustadz Seripudin (Toga di Desa Rempung), Ustadz Abdul Hamad Sidiq (Pengasuh Ponpes di Sakra), Ustadz H.M. Jarkasi (Pengasuh Ponpes di Suralaga), Ustadz H.M. Yunus (Kadus Suralaga), TGH. Marwan Hakim (Toga Kec. Aikmel/ Ketua PC NU Lotim).

Bertindak selaku khotib Ustadz Abdullah Gozi, Lc dan imam TGH. Ahmad Mansur Sulaiman, S.H. yang intinya;  Mengajak para Jamaah semua untuk bertaqwa kepada Alloh Subhanahu wata’ala dan mempersiapkan kehidupan di hari akhir dan menjaga anggota tubuh untuk terhindar dari perbuatan yang melanggar hukum agama terutama hati.

Dalam Sambutannya Kapolres Lotim menyampaikan

Sambutan Kapolres Lotim setelah kegiatan sholat jum’at, yang intinya:

Silaturahmi kami ini merupakan Masjid yang ke 179 selama kami di Lombok Timur, Mengajak para tokoh agama di Kab. Lotim untuk bersilaturahmi, Negara kita masih berdiri tegak dari tahun 1945 sampai 2020, artinya sebagian besar ukhuwah islamiyah kita masih dalam keadaan baik, Kami mengajak seluruh masyarakat Lombok Timur untuk memperkuat silaturahmi dan ukhuwah islamiyah sehingga negara kita menerima keberagaman yang ada, Kita harus tetap berperan sehingga orang lain mengikuti kebaikan-kebaikan kita, Apabila ukhuwah islamiyah kita tetap terjalin, maka negara kita akan aman, Kami bersama tokoh agama dan masyarakat di Kab. Lotim mengajak kita semua untuk menjaga ukhuwah islamiyah dan terhindar dari berita hoax, Menyampaikan dan mengajak kita untuk tetap menjaga persatuan dan kesatuan walaupun berbeda suku bangsa.

Dalam kegiatan tersebut juga dilaksanakan pemberian santunan kepada anak yatim piatu dengan memberikan uang  santunan dan nasi kotak.

Kapolres Lotim melalui Kasubbag Humas berharap, dengan beberapa rangkaian kegiatan yang telah dilakukan Kapolres Lotim dan jajaran, dapat dirasakan oleh Masyarakat dan mampu memberikan rasa aman, nyaman serta merasa dilindungi serta diayomi, kami juga berharap Bumi Patuh Karya ini tetap Kondusif, pungkasnya.