Sumbawa Besar-NTB, Kapolres Sumbawa Polda NTB AKBP Heru Muslimin S.I.K, M.I.P, didampingi Ketua Bhayangkari Cabang Sumbawa Ny. Dewi Heru Muslimin bersama rombongan melaksanakan kunjungan ke Pulau Medang Kabupaten Sumbawa, Jumat (15/09/23) pagi.
Tiba di Pulau Medang, Kapolres Sumbawa bersama rombongan langsung disambut dengan penuh kehangatan oleh pemerintah setempat beserta seluruh masyarakat yang telah menanti kedatangan Kapolres.
Kapolres bersama rombongan kemudian melaksanakan patroli dan kunjungan diseputaran desa, dan selanjutnya melaksanakan sholat Jumat berjamaah bersama masyarakat di Masjid Nurul Taqwa di Desa Bajo Pulau Medang.
Usai sholat berjamaah, AKBP Heru kemudian menggelar kegiatan Jum’at Curhat dengan bertatap muka langsung bersama para jemaah sholat jumat untuk menyampaikan pesan-pesan kamtibmas serta mendengarkan saran serta masukan dari masyarakat pulau medang.
Dalam penyampaiannya itu, Kapolres mengungkapkan bahwa kunjungannya kali ini dalam rangka bersilaturahmi dengan masyarakat di kepulauan yang berada di wilayah hukumnya, guna mengetahui secara langsung kondisi serta situasi kamtibmas di Pulau Medang.
Pamen Polda NTB itu berpesan dan menghimbau kepada seluruh masyarakat yang hadir untuk senantiasa menjaga kondusifitas kamtibmas khususnya di wilayah pulau medang.
“Mengingat sesaat lagi akan memasuki tahun politik, untuk itu kami harapkan seluruh lapisan masyarakat agar senantiasa menjaga situasi kamtibmas khususnya dengan tidak mudah percaya dengan berita-berita yang belum tentu kebenarannya” terang Kapolres.
Kapolres mengajak masyarakat agar tidak terpecah belah karena alasan politik, karena kita semua adalah warga negara Indonesia yang harus senantiasa bersatu.
Selain memberikan himbauan, Kapolres Sumbawa itu juga turut memberikan sumbangan yang di peruntukan untuk pembangunan masjid.
Hal serupa pun dilakukan oleh Ketua Bhayangkari Cabang Sumbawa yang juga memberikan bantuan sosial kepada masyarakat Desa Bajo Pulau Medang sebagai bentuk kepedulian kepada masyarakat kurang mampu. (Hps)