Binkam

Ini Tindakan Yang Dilakukan Tim Gabungan Operasi Patuh Gatarin 2020 Saat Menggelar Razia

×

Ini Tindakan Yang Dilakukan Tim Gabungan Operasi Patuh Gatarin 2020 Saat Menggelar Razia

Share this article

postNTB.com – Dalam rangka menciptakan Keamanan, Keselamatan Ketertiban dan Kelancaran Lalu Lintas di tengah pandemi COVID-19, tim gabungan Operasi Patuh Gatarin 2020 Sat Lantas Polres Lombok barat bersama pers POMDAM IX Udayana, Brimob Polda NTB dan Dishub Lombok barat kembali megelar razia.

Razia dalam rangka Ops Patuh Gatarin 2020 tersebut berlokasi di jalan TGH. Lopan Depan Gudang PT Indo Marko Desa Labuapi Kec. Labuapi Kab. Lombok Barat,Selasa. (28/7)

Iptu I Made Sugiartha, SH., selaku Kasat Lantas Polres Lombok Barat menerangkan dalam pelaksanaan operasi Patuh tersebut personilnya telah dibekali arahan dalam melakukan tindakan penegakan hukum secara preventif dan humanis.

“Diharapkan kepada Semua anggota agar dalam pelaksanaan kegiatan tetap mengedepankan tindakan Preventif, memperhatikan Psycal distancing dan menggunakan APD (Alat perlindungan diri) sesuai Protokol Covid-19,” terangnya.

Puluhan pengendara baik roda dua maupun roda empat yang tidak mematuhi peraturan berlalu lintas Selama razia Operasi Patuh Gatarin 2020 terus terjaring oleh Petugas Gabungan.

Ungkapnya sebanyak 26 pelanggar telah diberikan penilangan oleh petugas gabungan.

“Hari ini petugas menjaring sekitar 26 pelanggar lalu lintas,”ucapnya.

Adapun hasil dari Giat Operasi Patuh Gatarin 2020 Yang ditahan Oleh Sat Lantas Polres Lombok Barat yakni untuk roda dua (R2) berjumlah 5 unit. Roda empat ( R4) sebanyak 1 unit dan SIM: 3 serta STNK: 17.

Dalam kegiatan tersebut, Petugas Ops Patuh Gatarin 2020 juga terus menggalakkan himbauan dan teguran penerapan protokol kesehatan pencegahan Covid-19 kepada para pengguna jalan.

“Kami berharap agar warga pengendara agar selalu mematuhi peraturan berlalu lintas,”harapnya.

Selain itu sebagai upaya maksimal dalam mencegah penularan Covid-19, personilnya juga menempelkan stiker himbauan pencegahan Virus Corona yang ditempel di bagian kendaraan pengendara.

“Kami membagikan stiker yang berisi himbuan dan pecegahan covid 19,”terangnya.

Warga masyarakat dan pengendara di himbau untuk selalu tertib dalam berlalu lintas dan selalu memperhatikan Protokol Covid-19 dengan memakai Masker, Sarung tangan dan kacamata untuk memutus mata rantai penyebaran Covid-19.

“Kami berharap, dengan adanya upaya-upaya penuh yang kami lakukan dapat menekan angka penularan Covid-19 khususnya di Kabupaten Lombok Barat,” lugasnya.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *